Tips Mudah Menghemat Pengeluaran BBM Mobil
Salah satu kendaraan yang paling sering digunakan oleh orang-orang adalah Mobil. Banyak orang yang memiliki kendaraan mobil untuk keperluan sehari-harinya, baik itu bekerja, sekolah, dan aktivitas lainnya. Dalam penggunaannya, mobil memerlukan BBM agar bisa dijalankan. Tanpa adanya bahan bakar mobil tidak akan bisa digunakan.
Akan tetapi, bahan bakar mobil yang dibutuhkan tentu tidaklah sedikit.
Sehingga, anda harus merogoh kocek dalam jumlah yang lebih banyak. Dengan menghemat bahan bakar menjadi salah satu hal yang efektif untuk dilakukan. Bagi anda yang belum tahu caranya, berikut ini adalah beberapa tips mudah menghemat pengeluaran bahan bakar mobil!
Jaga Kondisi Mesin
Langkah pertama yang dapat anda lakukan untuk menghemat pengeluaran bahan bakar mobil adalah dengan menjaga kondisi mesin. Kondisi mesin akan sangat mempengaruhi bahan bakar yang ditimbulkan. Supaya mesin tetap terjaga, anda harus segera menservicenya. Service dilakukan secara berkala sesuai jadwal yang sudah ditentukan, setiap 6 bulan sekali.
Perhatikan Kecepatan Berkendara
Melajunya kendaraan juga akan mempengaruhi bahan bakar ada apakah akan boros atau tidak. Salah satu hal yang membuat bahan bakar mobil boros adalah ketika anda menggunakannya dalam kecepatan yang tidak stabil. Seperti halnya anda menggunakan kecepatan di atas 50 km/jam kemudian tiba-tiba mengerem mendadak, kemudian digas pol lagi. Hal seperti ini tentu akan membuat bahan bakar mobil anda menjadi lebih boros.
Menggunakan Gigi Yang Tepat
Tips yang selanjutnya bisa anda lakukan adalah dengan menggunakan gigi mobil yang tepat. Bila mobil anda manual, sebaiknya anda menggunakan gigi pada posisi yang tepat. Hal ini akan mempengaruhi kondisi bahan bakar mobil anda. Seperti halnya anda melakukan perjalanan menanjak dengan menggunakan gigi 4, hal ini tentu tidak efektif dan bisa menyebabkan pengeluaran bahan bakar menjadi lebih boros.
Hindari Beban Yang Berat
Apakah beban yang berat akan mempengaruhi bahan bakar mobil? Beban yang berat akan menjadikan mobil anda mengeluarkan tenaga yang lebih besar. Untuk itu, anda harus meminimalisir beban berat mobil supaya kondisi bahan bakar mobil menjadi lebih hemat.
Panaskan Mobil Secukupnya
Salah satu hal yang dapat anda lakukan selanjutnya untuk menghemat bahan bakar mesin mobil adalah dengan cara memanaskan mobil secukupnya. Anda bisa mengatur waktu untuk memanaskan mobil, sehingga bahan bakar mobil tidak digunakan secara berlebihan.
Gunakan Bahan Bakar Yang Tepat
Salah satu faktor yang menyebabkan bahan bakar lebih boros yaitu pemilihan bahan baka tidak tepat. Jika anda menggunakan mobil, maka anda harus menggunakan bahan bakar khusus untuk mobil. Jangan sampai anda lebih memilih bahan bakar yang lebih murah namun kondisi mesin anda akan mudah rusak. Hal ini tentu akan membuat pengeluaran bahan bakar menjadi lebih boros.
Gunakan Kendaraan Untuk Hal Penting Saja
Salah satu tips hemat bahan bakar mobil yang bisa anda lakukan selanjutnya adalah menggunakan bahan bakar kendaraan untuk hal penting saja. Beberapa aktivitas penting yang sering dilakukan seperti bekerja, bepergian untuk wisata bersama keluarga, dan lain-lain. Hal ini akan lebih efektif untuk anda lakukan dibanding bepergian dengan mobil untuk tujuan yang tidak jelas.
Itulah beberapa tips mudah menghemat bahan bakar mobil. Anda dapat mengikuti beberapa tips di atas agar bila ingin berhemat bahan bakar. Semoga informasi tersebut bermanfaat untuk anda, terima kasih.
Baca juga : Cara Merawat Mobil Honda Baru Pertama Kali Beli
Baca juga : Cara Merawat Mobil Honda Baru Pertama Kali Beli