Monday, April 20, 2020

Cara Perhitungan Kredit Mobil Honda

Cara Perhitungan Kredit Mobil Honda

Cara Perhitungan Kredit
Cara Perhitungan Kredit Mobil Honda

Hampir setiap orang pastinya memiliki keinginan untuk membeli sebuah mobil. 


Hanya saja faktor ekonomi yang membuat banyak orang berpikir kembali untuk membelinya. Mobil menjadi salah satu kendaraan yang diperuntukan untuk orang-orang mampu dan berpenghasilan cukup. Apabila hanya berpenghasilan biasa saja, tentu akan sangat berat bila membeli sebuah mobil.

Ada banyak sekali merk mobil yang bisa dipilih, beberapa diantaranya seperti mobil Honda, Toyota, Suzuki dan lain sebagainya. Setiap perusahaan memiliki ciri khas tersendiri mengenai mobil yang diciptakannya. Selain itu, orang-orang juga memiliki selera tersendiri dalam menentukan mobil yang akan dibelinya. 

Dari sekian banyaknya jenis mobil yang ada, mobil merk Honda menjadi salah satu yang paling banyak dicari oleh orang-orang. Keistimewaan yang ada pada mobil Honda ini menjadikan banyak orang tertarik untuk membelinya. Anda bisa membeli secara cash ataupun kredit, jika anda ingin membelinya secara kredit

Anda harus tahu perhitungannya terlebih dahulu seperti berikut!


1. Harga Mobil

Hal pertama yang harus anda ketahui adalah harga mobil Honda yang akan dibeli. Mobil Honda juga terbagi menjadi beberapa tipe di dalamnya, masing-masing juga memiliki nilai harga yang berbeda. Untuk masalah harga biasanya menyesuaikan dari kalitas dan fitur kelengkapan yang ada pada mobil.

Jika anda ingin melakukan kredit, sebaiknya ketahui terlebih dahulu mengenai harga mobil Honda yang akan dibeli. Dengan begitu, anda tidak akan menyesal apabila mobil yang dipilih sudah di tangan anda.

2. Uang Muka

Selain harga, anda juga harus mengetahui berapakah uang muka yang harus dibayarkan. Uang muka merupakan pembayaran awal yang harus dibayarkan sebagai jaminan pembelian mobil Honda yang akan dipilih. Pembayaran uang muka sesuai dengan keinginan pembeli, apabila dalam jumlah yang besar, maka pembayaran cicilan akan semakin ringan. Begitu juga sebaliknya, apabila pembayaran uang muka terlalu minim, maka pembayaran yang dilakukan akan sangat besar.

3. Jangka Waktu

Pembeli juga harus menentukan jangka waktu yang dipilih dalam sistem pembayaran kredit mobil Honda. Jangka waktu yang dipilih juga menentukan nilai harga cicilan yang harus dibayarkan. Apabila semakin lama waktu yang dipilih maka pembayarannya akan semakin kecil. Sementara semakin cepat jangka waktu yang dipilih, maka pembayaran akan lebih besar. Hal ini bisa anda pilih menyesuaikan dengan pendapatak penghasilan anda setiap bulannya.

4. Suku Bunga

Suku bunga juga menjadi salah satu hal penting yang harus anda perhatikan apabila ingin membeli mobil Honda. Suku bunga ini menjadi salah satu hal yang paling penting karena ada biaya tambahan dalam membayar cicilan mobil. Jika ditotalkan antara pembayaran secara cash dibandingkan kredit, pembayaran secara kredit memiliki jumlah yang lebih besar. 

Sebab itulah mengapa banyak orang lebih memilih membeli mobil secara cash dibandingkan kredit. Suku bunga yang ada di dalamnya membuat seseorang keberatan.

5. Biaya Lain

Perhitungan lain juga dipengaruhi oleh biaya lainnya seperti asuransi, administrasi, polis asuransi, dan lain-lain. Biaya lain yang digunakan ini seperti halnya upah yang diberikan kepada orang yang telah membantu. 

Contoh dari penerapan pembelian mobil Honda seharga Rp. 140 juta, uang muka yang harus dibayarkan 25% dari harga mobil tersebut. Pembeli harus membayarnya setiap bulan dalam jangka waktu 4 tahun sesuai dengan kesepakatan yang telah disetujui. Untuk biaya lainnya biasanya hanya kena beberapa persen saja tidak terlalu menguras banyak uang.